Kamis, 25 April 2024

Materi Ajar Pendidikan Pancasila Kelas 6 Tentang Perdamaian

 

Pengertian Perdamaian

Perdamaian ialah suatu kata yang menunjukkan sebuah kondisi atau keadaan yang harmoni, aman atau tidak sedang terjadi peperangan, memiliki keserasian dan tentunya mememiliki pengertian satu sama lain. Dengan adanya perdamaian kondisi akan lebih tenang tidak menimbulkan keributan. Perdamaian dalam masyarakat akan menciptakan kerukunan diantara anggota masyarakatnya. Untuk arti yang lebih spesifik bisa dikatan sebagai pengendalian emosi seseorang, karena dengan berdamai dengan diri sendiri maka emosi kita akan lebih terkontrol. Ketika seseorang kurang mampu dalam mengatur emosinya sendiri, maka orang tersebut akan lebih mudah untuk terpancing emosi jika ada terjadi suatu masalah.

Agar terwujudkan pada masyarakat, kembangkan terlebih dahulu kedalam diri setiap individu tentang bersikap peduli dengan orang lain, memiliki rasa empati, saling pengertian satu sama lain, kerja sama dengan kelompok, dan memiliki rasa respect yang tinggi dengan orang lain.

Negara indonesia juga sangat mendukung adanya perdamaian yang dibuktikan dalam tujuan nasional yang ada dicantumkan di dalam alinea ke-4 pada isi Pembukaan UUD RI Tahun 1945 yang berisi “Ikut melaksanakan ketertiban dunia yang berdasarkan kemederkaan, perdamaian abadi dan keadilan sosial”. Dari kalimat tersebut bangsa Indonesia harus selalu memiliki peran untuk menciptakan suatu perdamaian dunia. Meningat sistem politik Indonesia juga adalah politik bebas dan aktif, artinya tidak memihak salah satu namun aktif dalam perdamaian dunia. Indonesia bisa melakukan kerja sama dengan beberapa negara tanpa hambatan, dan bisa berpean aktif untuk mengikuti organisasi internasional agar menjalin kerja sama dalam perdamaian dunia.

Visi global atau internasional masih banyak yang belum tercapai dalam mewujudkan perdamaian dunia. Karena masih banyak konflik yang terjadi baik dalam skala nasional ataupun internasional. Indonesia adalah negara multikultural yang juga sering tercancam dapat terjadinya konflik, karena di Indonesia banyak suku, bangsa, ras dan agama yang berbeda otomatis akan menimbulkan perbedaan pula di dalam masyarakat.

Pada dasarnya, tiap-tiap kelompok tidak pernah mengajarkan kekerasan ataupun anggapan kelompok lain lebih rendah. Namun, terkadang terdapat sikap supremasi atas nilai yang dianut tiap individu atau kelompok yang tidak dapat dihilangkan. Tentu perlu untuk menjaga agar keberagaman yang ada di Indonesia tidak menjadi potensi dari perpecahan bangsa. Hal – hal yang dapat dilakukan antara lain:

1.      Adanya sikap saling menghargai dan menghormati. Dalam hidup bermasyarakat, perbedaan adalah hal yang tidak dapat dihindarkan. Perbedaan itu tercipta oleh karena anggota masyarakat itu sendiri. Maka, penting untuk mengakui perbedaan itu. Lebih lagi, perbedaan itu harus direspon dengan sikap saling menghargai. Dengan sikap ini, maka perbedaan dalam keberagaman akan menghilangkan akar perpecahan yang dapat terjadi.

2.      Mencerminkan sikap bertoleransi sikap toleran adalah sikap yang mengakui dan menghormati perbedaan dalam lingkup bermasyarakat. Dengan mengakui dan menghormatinya, ini berarti memberi ruang pada tiap individu untuk mengimplikasikan nilai yang dianutnya, meskipun berbeda dengan nilai yang dipercaya.

3.      Menempatkan kepentingan umum di atas kepentingan pribadi, kepentingan masyarakat atau kepentingan yang lebih luas haruslah diprioritaskan, alih-alih kepentingan pribadi. Konflik yang terjadi dalam masyarakat yang plural dapat terhindarkan dengan sikap musyawarah untuk mufakat pada kepentingan yang lebih besar.

4.      Menghilangkan sikap supremasi yang memiliki pengertian bahwa sikap yang menganggap dirinya, golongan atau nilai yang dianutnya adalah benar dan orang lain salah. Sikap inilah yang juga menjadi dasar dari perpecahan dalam masyarakat yang beragam. Setiap manusia berhak untuk hidup dan menganut nilai yang dia percaya. Negara dan masyarakat harus mengakui hal itu. Dengan mengedepankan sikap pengakuan dan kesetaraan, dapat menghindarkan konflik yang seharusnya tidak terjadi.

Berikut ini rangkuman mengenai arti penting perdamaian dunia bagi kemajuan bangsa;

1.      Terjalin Hubungan Internasional yang Baik

Arti penting perdamaian dunia bagi kemajuan sebuah negara yang paling utama adalah terjalinnya hubungan internasional yang baik antarnegara. Melalui hubungan internasional, setiap negara dapat mencukupi kebutuhannya dalam berbagai bidang. Hubungan internasional yang baik antarnegara bisa mendukung stabilitas yang baik pula. Tanpa hubungan internasional yang baik, sebuah negara akan kesulitan mencukupi kebutuhan perekonomian, sosial, dan keamanannya.

2.      Mendukung Perkembangan Negara

Perdamaian dunia juga merupakan syarat penting bagi terlaksananya pembangunan suatu negara. Tanpa perdamaian dunia, sebuah negara tidak akan bisa melaksanakan program pembangunannya. Negara akan mengalami kesulitan mewujudkan tujuan negaranya. Maka dari itu, negara yang ingin sukses membangun negaranya harus turut serta mendukung perdamaian dunia.

3.      Stabilitas Politik

Perdamaian dunia bagi kemajuan sebuah negara juga berpengaruh terhadap kondisi politik. Dengan adanya stabilitas politik akan berdampak baik bagi hubungan negara yang saling bekerja sama. Sebaliknya, negara yang memiliki ketegangan politik, terutama politik luar negeri, akan cenderung memiliki konflik. Itulah mengapa, Indonesia secara jelas menjalin politik luar negeri bebas aktif, yang merupakan jalur untuk mewujudkan adanya perdamaian dunia.

Sikap dan Tindakan yang Mendukung Perdamaian:

·         Empati

·         Toleransi

·         Keadilan

 

Jumat, 19 Juli 2019

Makalah Pengertian dan Fungsi Bahasa


BAB 1
PENDAHULUAN

  1. Latar Belakang
Pada waktu – waktu terakhir ini makin dirasakan betapa pentingnya fungsi bahasa sebagai alat komunikasi. Pernyataan yang di hadapi dewasa ini adalah bahwa, selain ahli-ahli bahasa, semua ahli yang bergerak dalam bidang pengetahuan yang lain semakin memperdalam dirinya dalam bidang teori dan praktik bahasa. Semua orang menyadari bahwa interaksi dan segala macam kegiatan dalam masyarakat lumpuh tanpa bahasa.
Begitu pula melalui bahasa, kebudayaan suatu bangsa dapat di bentuk, di bina dan di kembangkan serta dapat diturunkan kepada generasi-generasi mendatang.
Mengingat pentingnya bahasa sebagai alat komunikasi dan memperhatikan wujud bahasa itu sendiri, kita dapat membatasi pengertian bahasa.
Bahasa adalah alat komunikasi antara  anggota masyarakat berupa simbol bunyi yang dihasilkan oleh alat ucap manusia. Dan didalam makalah ini kami akan membahas tentang pengertian bahasa dan fungsi bahasa.

  1. Rumusan Masalah
1.      Apa yang di maksud dengan pengertian bahasa?
2.      Apa fungsi bahasa?

  1. Tujuan
1.      Untuk mengetahui dan memahami pentingnya bahasa
2.      Untuk mengetahui apa fungsi bahasa


BAB II
PEMBAHASAN

1.      Pengertian Bahasa
      Gorys Keraf memberikan pengertian bahasa. Pengertian pertama menyatakan bahasa sebagai alat komunikasi antara anggota masyarakat berupa simbol, bunyi yang di hasilkan oleh alat ucap manusia. Sementara pengertian  kedua adalah sistem komunikasi yang mempergunakan simbol simbol vokal (bunyi ujuran) yang bersifat arbitrer.

2.      Fungsi Bahasa
      Bahasa sebagai ilmu sebenarnya telah melewati proses yang cukup panjang. Sejak awal digagas sebagai ilmu pengetahuan hingga sekarang, bahasa telah mengalami banyak perkembangan.
      Empat fungsi bahasa yang diuraikan oleh Prof. Dr. Gorys Keraf dalam bukunya yang berjudul ”KOMPOSISI”, yaitu sebagai berikut:
a.                   Bahasa sebagai alat komunikasi
b.      Bahasa sebagai alat untuk menyatakan ekspresi diri
c.       Bahasa sebagai aalat untuk mengadakan integrasi dan adaptasi sosial
d.      Bahasa sebagai alat untuk megadakan kontrol sosial

a.       Bahasa Sebagai Alat Komunikasi
            Ini merupakan fungsi bahasa yang utama. Sebagai alat komunikasi, bahasa digunakan untuk menyalurkan pendapat dan fikiran kepada orang lain. Selain itu, bahasa merupakan saluran perumusan maksud kita, melahirkan perasaan kita dan memungkinkan kita untuk menciptakan kerjasama dengan orang lain.  

b.      Bahasa Sebagai Alat untuk Menyatakan Ekspresi Diri
            Bahasa membantu manusia menyatakan secara terbuka tentang segala sesuatu yang tersirat di dalam benak setiap manusia, sekurang kurangnya untuk memaklumkan ”keberadaan” manusia itu sendiri (eksistensisme diri). Hal-hal yang mendorong ekspresi diri antara lain adalah agar menarik perhatian orang lain terhadap kita dan keinginan untuk membebaskan diri kita dari semua emosi.

c.       Bahasa Sebagai Alat untuk Mengadakan Integrasi dan Adaptasi Sosial
            Bahasa merupakan bagian dari kebudayaan sehingga bahasa juga mengambil peran dalam perkembangan dengan kebudayaan manusia. Melalui bahasa, manusia belajar menyesuaikan diri (adaptasi) dengan  adat istiadat dan tata kerama yang berlaku dalam masyarakat sehingga manusia pun dengan mudah dapat membaurkan dirinya (integrasi) dengan segala macam tata kerama masyarakat tersebut.

d.      Bahasa Sebagai Alat Kontrol Sosial
            Yang dimaksud dengan kontrol sosial adalah usaha untuk mempengaruhi tingkah laku dan tindak tanduk orang lain. Bahasa mempunyai relasi dengan proses-proses sosialisasi suatu masyarakat. Proses sosialisasi itu dapat terwujud didalam masyarakat dengan cara-cara berikut: pertama, memperoleh keahlian bicara. Kedua, baahasa merupakan saluran yang utama dimana kepercayaan dan sikap masyarakat di berikan kepada anak-anak yang tengah tumbuh. Ketiga, bahasa melukiskan dan menjelaskan peranan yang dilakukan si anak untuk mengidentifikasikan dirinya supaya dapat mengambil tindakan-tindakan yang perlu di lakukan. Dan yang Keempat, bahasa menanamkan rasa keterlibatan pada si anak tentang masyarakat bahasanya.



BAB III
PENUTUPAN

1.1.  Kesimpulan
        Bahasa merupakan alat komunikasi antar anggota masyarakat yang dihasilkan oleh alat ucap masyarakat itu sendiri yang berupa simbol atau bunyi, dimana bahasa bertujuan untuk melancarkan komunikasi yang jelas dan teratur dengan semua anggota masyarakat dan memungkinkan terpeliharanya tata sosial, adat istiadat, kebiasaan dan sebagainya sehingga melalui bahasa tersebut masyarakat dapat   menyesuaikan diri dan membaurkan diri dengan mudah dengan adat istiadat tersebut
        Jadi yang paling utama adalah pemakaian bahasa secara baik untuk kepentingan individu dalam masyarakat.


DAFTAR PUSTAKA
Keraf, Gorys. 1989. Komposisi: NTT. Nusa Indah.


Kamis, 18 Juli 2019

Contoh Cover dan Kata Pengantar Makalah

MAKALAH
Materi Bahasa Arab MI Kelas 1 dan Kelas 2
Disusun untuk memenuhi salah satu tugas mata kuliah Pembelajaran SBK MI

Dosen Pembimbing:
Soetomo, M.Pd


(LOGO KAMPUS)


Disusun oleh: 
1.      Tria Wulandari Aprilia (2817123165)


FAKULTAS TARBIYAH DAN ILMU KEGURUAN
JURUSAN PENDIDIKAN GURU MADRASAH IBTIDAIYAH 
INSTITUT AGAMA ISLAM NEGERI 
( IAIN) TULUNGAGUNG

2014




KATA PENGANTAR



Assalamu’alaikum Wr.Wb
Dengan memanjatkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa penulis dapat menyelesaikan tugas pembuatan makalah yang berjudul “Materi Bahasa Arab MI Kelas 1 dan Kelas 2 dalam Mata Kuliah Bahasa Arab MI” dengan lancar.
Dalam pembuatan makalah ini, penulis mendapat bantuan dari berbagai pihak, maka pada kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada :
1.      Dr. Maftukin M. Ag selaku rektor IAIN Tulungagung, yang telah memberikan kesempatan dan memberi fasilitas sehingga makalah ini dapat selesai dengan lancar.
2.      Dr. Nurul Hidayah, M.Ag selaku dosen pemangku mata  kuliah Bahasa Arab MI, yang telah memberikan ilmunya kepada penulis sehingga makalah ini dapat selesai dengan baik.
3.       Admisi pendidikan, yang mendukung pembuatan makalah ini dapat terselesaikan.
4.       Semua pihak yang tidak dapat penulis sebutkan satu persatu yang membantu pembuatan makalah ini.
 Semoga makalah ini bisa bermanfaat bagi pembaca pada umumnya dan penulis pada khususnya, penulis menyadari bahwa dalam pembuatan makalah ini masih jauh dari sempurna untuk itu penulis menerima saran dan kritik yang bersifat membangun demi perbaikan kearah kesempurnaan. Akhir kata penulis sampaikan terimakasih.
 Wassalamu’alaikum Wr.Wb
Tulungagung, 20 September 2014

                                                                                                         Penulis

Materi Ajar Pendidikan Pancasila Kelas 6 Tentang Perdamaian

  Pengertian Perdamaian Perdamaian ialah suatu kata yang menunjukkan sebuah kondisi atau keadaan yang harmoni, aman atau tidak sedang terj...